4 Hal yang Dilakukan saat Pesta Malam Tahun Baru Ini Dapat Merusak Kulit

- Sabtu, 2 Januari 2021 | 09:53 WIB
Ilustrasi pesta malam tahun baru (Pexels/Cottonbro)
Ilustrasi pesta malam tahun baru (Pexels/Cottonbro)

Kita baru saja melewatkan pesta tahun baru dengan kebahagian menyambut tahun 2021. Setiap orang punya cara sendiri menghabiskan malam tahun baru. Namun tak jarang di antara kita melakukan beberapa hal yang dapat merusak kulit.

-
Merusak kulit (freepik)

Dilansir dari Times of India, berikut ini beberapa hal yang umum dilakukan saat pesta tahun baru yang bisa merusak kulit.

Apa saja ya?

1. Terlalu banyak koktail

Koktail yang kaya gula dan alkohol membuat kulit Anda dehidrasi yang akhirnya menyebabkan jerawat. Alkohol memiliki kemampuan untuk menyebabkan lonjakan tiba-tiba dalam kadar insulin tubuh, fluktuasi kadar gula darah kamu dan mengganggu fungsi hati bila dikonsumsi terlalu sering.

2. Pesta minuman beralkohol

Dehidrasi yang disebabkan oleh alkohol pasti akan berdampak buruk pada kulit. Tapi hal lain yang merusak tekstur kulit kamu adalah pesta mabuk-mabukan setelah minum alkohol. Ini akan memicu keinginan akan makanan asin dan berminyak yang memicu beberapa masalah kulit. Ini membuka jalan bagi jerawat dan masalah kulit lainnya.

3. Tidur dengan riasan 

Pesta malam tahun baru pasti sangat melelahkan dan ini membuat kamu tidur dengan riasan. Saat kamu tidur dengan riasan, riasan akan menyumbat pori-pori hingga akhirnya ini akan mengurangi tingkat kelembapan kulit dan membuatnya semakin kering dan kusam.

4. Kurang tidur

Karena terlalu asik berpesta membuat kita cenderung memutuskan untuk tidak tidur. Tidak tidur akan menimbulkan masalah pada kulit kamu, termasuk kulit menjadi kusam tampak tak bercahaya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X