Pakai 3 Produk Kecantikan Ini Sama Hasilnya dengan Melakukan Perawatan di Spa

- Selasa, 1 September 2020 | 10:10 WIB
Ilustrasi perawatan kecantikan di spa (Pexels/Polina Tankilevitch)
Ilustrasi perawatan kecantikan di spa (Pexels/Polina Tankilevitch)

Pergi ke salon spa di masa new normal ini memang sudah boleh, tapi tetap ada aturan-aturan yang dipatuhi. Tapi buat kamu yang tidak bisa atau masih takut melakukan perawatan ke spa, solusinya kamu bisa menggunakan beberapa produk kecantikan berikut ini, jadi kamu tidak perlu repot-repot pergi ke spa.

Dilansir dari Total Beauty, berikut beberapa produk yang dimaksud:

1. La Prairie Skin Caviar Liquid Lift 

Serum terbaru La Prairie dibuat meniru komposisi kaya nutrisi kaviar, campuran lipid, protein, peptida, dan DNA yang digabungkan dengan isolasi minyak dan protein kaviar. Keduanya bekerja untuk mendukung matriks ekstraseluler kulit kita, yang dirancang untuk mengangkat dan membentuk kulit dari waktu ke waktu.

-
La Prairie Skin Caviar Liquid Lift (Amazon)

2. Natura Bisse Diamond Ice-Lift Mask

Masker yang satu ini dibuat untuk memberikan efek pengencangan dan memberikan kelembapan. Menggunakan masker ini sama hasilnya saat kamu melakukan perawatan kulit di spa.

-
Natura Bisse Diamond Ice-Lift Mask (Amazon)

3. Kate Somerville DermalQuench Liquid Lift Advanced Hydration Treatment

Semburan oksigen murni membantu menenangkan kemerahan. Produk ini memang dirancang untuk meniru salah satu perawatan yang paling banyak dipesan di Klinik Ahli Kesehatan Kulit yang memberikan sentuhan dingin pembawa oksigen buatan dan asam hialuronat untuk membantu kulit tetap lembap.

-
Kate Somerville DermalQuench Liquid Lift Advanced Hydration Treatment (katesomerville.com)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X