Jangan Salah, Ini Urutan Pakai Cushion Compact Yang Ampuh Tutupi Jerawat

- Sabtu, 13 Februari 2021 | 11:11 WIB
Hasil Awal dan Akhir Memakai Cushion. (Photo/Beautykorean.com)
Hasil Awal dan Akhir Memakai Cushion. (Photo/Beautykorean.com)

Memiliki jerawat di wajah memang bikin jadi tidak percaya diri. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena saat ini telah ada peralatan makeup yang bisa kamu gunakan untuk menutupi jerawat dan bekas jerawat.

Baca Juga: Pusing dengan Berbagai Masalah Wajah? Atasi dengan Tanamu Oil

Salah satunya adalah cushion compact atau BB Cushion. Biasanya, cushion compactdilengkapi dengan foundation sehingga bisa membuat hasil akhir makeup lebih natural. Namun, saat mengaplikasikannya, perlu diperhatikan supaya hasilnya semulus para artis Korea. Berikut urutan pakai cushion compact yang  bisa kamu lakukan.

1. Pastikan wajah sudah bersih dan lembap

Hal paling penting saat memakai makeup adalah mengaplikasikannya pada wajah yang sudah benar-benar bersih dan lembap. Bila wajah tidak dibersihkan, justru hal ini yang bisa membuat wajah jadi lebih mudah jerawatan dan bruntusan. Selain itu, hindari memakai makeup pada wajah yang kering karena bisa membuat makeup jadi lebih mudah cracking atau pecah-pecah.

2. Gunakan primer

Jangan lupa untuk memakai base makeup atau primer untuk memberikan hasil akhir yang lebih mulus dan tahan lama. Kamu bisa mencampur primer dan sunscreen di ujung jari, bila cushion belum memiliki sunscreen, agar wajah tetap terlindungi dari sinar matahari. Setelah itu, aplikasikan ke wajah dengan cara digosok-gosokan secara perlahan.

3.Tekan perlahan cushion compact

Saat mengambil bedak dari cushion compact, kamu perlu menekannya secara perlahan agar bb cream bisa terserap oleh air puff lebih banyak. Cara ini juga bisa menghindari dari penggunaan cushion yang terlalu boros. Selain itu, makeup wajah juga jadi tidak terlalu tebal.

4. Gunakan dengan cara ditepuk-tepuk ringan

Agar hasilnya maksimal, kamu bisa mengambil sedikit cairan cushion di empat titik, yaitu dahi, kedua pipi, dan dagu. Lalu, balurkan dengan air puff dengan cara ditepuk-tepuk secara perlahan. Lebih baik fokus pada area berlian di wajah supaya hasil akhirnya lebih maksimal.

5. Pakaiblush on dan highlight

Setelah pemakaian cushion sudah merata, kamu bisa menambahkan blush on di bagian tengah pipi, lalu geser ke bagian atas rahang. Jangan lupa pakai highlight di bagian dahi, bawah mata, dagu, tulang pipi, dan hidung, agar hasilnya terlihat lebih natural.

Editor: Administrator

Tags

Terkini

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X