4 Kesalahan yang Harus Kamu Hentikan saat Pakai Krim Mata

- Kamis, 8 Oktober 2020 | 12:53 WIB
Ilustrasi pakai krim mata (Pexels/Cottonbro)
Ilustrasi pakai krim mata (Pexels/Cottonbro)

Kamu yang memiliki masalah di bawah mata seperti lingkaran hitam, bengkak, dan  kantung di bawah mata akan mengganggu penampilan kamu, tapi dengan krim mata masalah ini akan teratasi.

Meski demikian kamu harus menghindari beberapa kesalahan saat menggunakan krim mata yang membuatnya tidak bekerja dengan efektif.

Dilansir dari Boldsky, berikut ini kesalahan yang harus kamu hentikan:

1. Menggunakan terlalu banyak

Menggunakan terlalu banyak mungkin dianggap bisa mengatasi masalah mata dengan cepat, padahal ini justru membuatnya tidak efektif, jadi kamu cukup mengoleskan sedikit saja.

2. Mengoleskan krim mata pada kulit kering

Kesalahan umum lainnya yang dilakukan orang saat menggunakan krim mata adalah mengoleskannya pada kulit kering. Perlu kamu ketahui bahwa krim mata juga bekerja paling baik jika dioleskan pada kulit yang lembap. Karena saat diaplikasikan pada kulit lembap akan mudah terserap.

3. Tak membiarkan krim mata terserap ke dalam kulit

Saat menggunakan krim mata, kamu jangan buru-buru melanjutkan perawatan kulit kamu, tapi tunggulah sampai krim mata yang kamu gunakan terserap dengan baik ke dalam kulit, baru melanjutkan perawatan kulit lainnya.

4. Menggosok produk terlalu kuat

Karena area mata sangat sensitif, jadi saat menggosok krim mata lakukan dengan lembut. Karena saat kamu mengaplikasikannya terlalu kuat dapat membuat garis halus dan kerutan terlihat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

4 Dampak Penggunaan Make Up Saat Berolahraga

Rabu, 20 Maret 2024 | 06:05 WIB
X