Chelsea Islan Diam-diam Gelar Siraman Jelang Pernikahan, Cantik Anggun Pakai Kebaya Lilac

- Rabu, 7 Desember 2022 | 16:00 WIB
Chelsea Islan gelar siraman jelang pernikahan (Instagram/chelseaislanfc.mks)
Chelsea Islan gelar siraman jelang pernikahan (Instagram/chelseaislanfc.mks)

Chelsea Islan diam-diam menggelar acara siraman menjelang pernikahannya dengan sang kekasih, Rob Clinton Kardinal. Potret acara siraman Chelsea itu beredar di akun gosip Instagram.

Di momen itu Chelsea tampak cantik dan anggun memakai kebaya kutu baru berwarna lilac. Warna itu senada dengan para bridesmaid yang mendampinginya.

Wajah bule Chelsea semakin tampak melokal dengan rambut yang disanggul rapi ke belakang. Ditambah lagi sama paes dan hiasan di atas kepalanya.

Baca juga: Tampil Anggun di Hari Tunangan, Chelsea Islan Ungkap Makna Burung Cenderawasih di Kebaya

Acara siraman itu disebut digelar di salah-satu hotel mewah di kawasan Jakarta. Acara berlangsung tertutup dan hanya dihadiri oleh keluarga dan kerabat terdekat saja.

Potret Kompak Rob Clinton dan Chelsea Islan Pakai Jaket Couple Gemes, Bentar Lagi Nikah

Sebelum melakukan prosesi siraman, Chelsea juga sungkeman dan meminta izin ke sang ibu. Dia bersimpuh dan menyalami tangan ibunya, meminta restu untuk pernikahannya.

Saat masuk ke acara siraman, Chelsea juga terlihat sangat cantik. Tubuhnya dibalut dengan kain jumputan berwarna ungu yang dipadukan dengan bunga melati sebagai penutup.

Baca juga: Inspirasi Makeup Chelsea Islan, Tampil Beda dengan Eyeshadow Biru Ungu: Widih Cantiknya

Tak diketahui secara pasti kapan acara siraman itu digelar dan kapan Chelsea dan Rob Clinton Kardinal menikah. Keduanya memang diketahui sangat tertutup soal rencana pernikahan tersebut.

Sebelumnya, Chelsea Islan resmi bertunangan dengan Rob Clinton Kardinal pada Oktober lalu. Mereka menggelar acara pertunangan itu di Hutan Kota Plataran, Jakarta Pusat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Manfaat Rosemary Oil sebagai Perawatan Rambut

Rabu, 24 April 2024 | 13:49 WIB

4 Manfaat Menggunakan Masker Rambut Secara Rutin

Rabu, 17 April 2024 | 12:30 WIB

7 Cara untuk Cegah Bibir Kering dan Pecah-pecah

Senin, 15 April 2024 | 09:00 WIB
X